Fadilah dan Keutamaan Sholawat Nuril Anwar
Salawat ini disusun oleh Sayyid Ahmad Al-Badawi. Disebutkan dalam kitab Afdhalus Shalawat karya Syaikh Yusuf bin Ismail an-Nabhani, mengutip dari Sayyid Ahmad Zaini Dahlan sebagai berikut: “… bahkan sholawat ini mujarrab untuk segala sesuatu dan bilangan wiridannya adalah 100 kali setiap hari.”
Sayyid Ahmad Ruslan mengatakan, "Salawat ini sangat mujarab untuk menunaikan hajat, mengusir kesusahan, menolak bencana dan meraih cahaya, bahkan sangat manjur untuk segala keperluan". Menurut beliau, sebaiknya salawat ini dibaca sebanyak seratus kali dalam sehari.
Berikut fadilah dan keutamaan sholawat Nuril Anwar, diantaranya yaitu:
- Sholawat ini ketika dibaca setelah selesai shalat fardhu, maka si pengamal bisa terhindar dari segala marabahaya apapun kecuali kematian.
- Orang yang mengamalkan shalawat nuril anwar akan memperoleh rezeki dengan mudah.
- Ketika seseorang membaca dan mengamalkan shalawat ini sehari dan malamnya sebanyak 100 kali, maka orang tersebut akan memperoleh rezeki lahir-batin, manjur untuk mendatangkan segala hajat, menolak bencana, dan memperoleh cahaya Ilahi.
- Apabila menginginkan jabatan atau kedu-dukan tinggi, maka hendaklah membaca dan mengamalkan shalawat Nuril Anwar sebanyak 21 kali setiap hari sebelum berangkat kerja
- Apabila membaca sholawat ini sebanyak 7 kali setiap akan tidur, insya Allah akan terhindar dari sihir yang dilakukan oleh orang yang jahat.
- Ketika hati sedang bingung atau hati sedang sakit maka Allah akan memberikan kelapangan hati dan kegembiraan setelah membacanya
- Apabila mengalami amarah yang sangat memuncak kemudian membaca sholawat nurill anwar, insya Allah kemarahan akan reda dengan seketika.
- Apabila menghadapi orang yang sedang marah atau menghadapi orang yang sangat ditakuti kemarahannya maka bacalah sholawat Nuril anwar, niscaya reda kemarahannya.
- Bisa menjernihkan pikiran, khususnya bagi para penuntut imu di sekolah maupun di pesantren bisa memudahkan menerima pelajaran dari pengajar.
- Apabila usaha seperti dagang / bisnis menurun, hendaklah mewiridkan sholawat nuril anwar setiap selesai sholat 5 waktu.
- Sholawat Nurill Anwar jika selalu diamalkan dan dibacakan maka akan memberikan efek bagi orang yang pemarah jadi lembut hati, yang pendendam jadi penyayang.
Untuk mengetahui bentuk teks sholawat Nuril Anwar, silahkan sahabat kunjungi halaman WONG GUNONG yang lain dengan meng-KLIK disini
0 response to "Fadilah dan Keutamaan Sholawat Nuril Anwar"
Post a Comment