Wanita Menjadi Perhiasan Terindah Inilah Alasannya ...
Dalam al-Qur’an surat An-Nisa ayat 34, wanita sholehah itu digambarkan sebagai wanita yang taat kepada Allah dan mampu memelihara dirinya meski suaminya tidak berada di rumah, tidak berlaku serong, dan tidak pula membocorkan rahasia-rahasia suaminya, baik rahasia itu menyangkut urusan rumah tangga atau menyangkut pekerjaan suami di luar rumah tangga.
Kiranya dengan mudah dapat dipahami mengapa Rosululloh SAW. menyatakan bahwa wanita sholehah adalah sebaik-baiknya kesenangan dunia. karena seorang suami tidak perlu khawatir isterinya menjelma menjadi wanita yang suka mengobral lirik atau mengumbar senyum, wanita yang merengek-rengek minta sesuatu yang kadang di luar kemampuan suami, atau wanita yang suka kumpul-kumpul hanya sekedar membicarakan kejelekan orang lain. Selain itu, dengan tipe taat kepada Allah, seorang suami akan mendapati isterinya sebagai wanita yang senantiasa mematuhi ajaran agamanya, dan mampu menyertai suaminya dalam keadaan suka atau duka.
Tipe istri taat suami, seorang isteri tentu akan senantiasa mengikuti kebijakan yang diambil suami, tidak suka membantah selama hal itu mengarah kepada perbaikan kehidupan berumah tangga, senantiasa memelihara kehormatan diri dan suaminya, memelihara anak-anaknya dengan penuh kasih sayang dan mendidiknya dengan baik serta memelihara setiap hasil keringat suaminya dari pengeluaran yang tidak pada tempatnya sehingga tujuan Membentuk Keluarga Sakinah akan terwujud.
Demikianlah yang bisa saya sampaikan semoga apa yang di sampaikan menjadi ilmu dan referensi yang bermamfaat di dalam menentukan pasangan hidup. Amiin
0 response to "Wanita Menjadi Perhiasan Terindah Inilah Alasannya ..."
Post a Comment