Nilai Sebuah Kejujuran Bagi Laki-laki dan Perempuan


Mari kita mulai pembahasan kita dengan membaca dan memahami Hadits nabi Muhammad SAW tentang nilai dari sebuah kejujuran.

عَنْ ابْنِ مَسْعُوْدٍ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ, عَنْ النَّبِيَّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ: ((إِنَّ الصِّدْقَ يَهْدِيْ إِلَى البِرِّ وَإِنَّ البِرَّ يَهْدِيْ إِلَى الجَنَّةِ, وَإِنَّ الرَّجُلَ لَيَصْدُقُ حَتَّى يُكْتَبَ عِنْدَ اللهِ صِدِّيْقًا, وَإِنَّ الْكَذِبَ يَهْدِيْ إِلَى الفُجُوْرِ وَإِنَّ الفُجُوْرَ يَهْدِيْ إِلَى النَّارِ, وَإِنَّ الرَّجُلَ لَيَكْذِبُ, حَتَّى يُكْتَبَ عِنْدَ اللهِ كَذَّابًا)). مُتَّفَقٌ عَلَيْهِ

Terjemah:
Dari Ibnu Mas’ud ra. Dari Nabi saw beliau bersabda: “sesungguhnya kejujuran itu menunjukkan pada kebaikan, sesungguhnya kebaikan itu menunjukkan pada syurga, dan sesungguhnya orang yang berlaku jujur akan dicatat di sisi Allah sebagai orang yang jujur. Sesungguhnya berdusta itu menunjukkan pada kemaksiatan, sesungguhnya kemaksiatan itu menunjukkan pada neraka dan sesungguhnya orang yang berdusta akan dicatat di sisi Allah sebagai pendusta” (Hadis riwayat muttafaq alaih. Kitab Shahih Bukhari hadis no 6094, kitab shahih Muslim hadis no 2607)

Hikmah Hadits:
1. Orang jujur yang utama, sebagaimana diberitakan oleh Rasulullah saw karena keutamaannya terhadap Islam adalah Abu Bakar Al-Sihiddiq ra. (Abdullah ibnu Utsman ibnu Abi Quhafah), beliau adalah suri tauladan yang baik bagi kaum Muslimin, terutama dalam masalah kejujuran

2. Jujur adalah kebaikan yang begitu besar faidahnya, dan sifat jujur inilah yang menjadi identitas kaum muslimin, dimana umat lain yang non-muslim menganggap remeh perihal kejujuran dan terbiasa untuk berdusta

3. Pada hakikatnya dusta itu hukumnya haram, semuanya mengarah pada kemaksiatan, adapun berdusta yang dikecualikan (tidak diharamkan) berdasarkan hadis adalah terdapat dalam tiga kondisi, yaitu: ketika berperang (dengan maksud mengecoh musuh), mendamaikan diantara manusia (menghindarkan manusia dari saling membunuh karena kesalahpahaman

4. Berbohong kepada suami adalah berdosa. Jika suami tidak ridho dengan sikap pembohongan itu, maka akan kekal dosa isteri itu terhadap suaminya. Sabda Rasulullah yang artinya: “Aku melihat dalam neraka, sebagian besar penghuninya adalah wanita. Maka seorang wanita bertanya: “Mengapa ya Rasulullah?” “Rasulullah menjawab: “Mereka banyak bersumpah dan tidak berterima kasih kepada suaminya.” (Hadis riwayat Bukhari dan Muslim).

Mari...  Mulai hari ini,  kita budayakan sifat jujur minimal kepada diri sendiri, apakah kita sudah jujur kepada hati kita??? Wallohu a'lam.

Semoga manfaat. Amin,
Wong Gunong Pendaki doyan ngopi :)
TERIMA KASIH KUNJUNGANNYA

Semoga atikel berjudul Nilai Sebuah Kejujuran Bagi Laki-laki dan Perempuan ini bermanfaat. Jika ingin mengambil sebagian atau keseluruhan isi artikel, silahkan menyertakan dofollow link ke >>
Buka Komentar

0 response to "Nilai Sebuah Kejujuran Bagi Laki-laki dan Perempuan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel